KSR PMI Unit Institut Mahardika Dilantik, Atikah: Peran KSR PMI Unit Kampus Memiliki Tantangan Tersendiri
Menjadi pengurus atau bagian dari Korps Sukarela (KSR) Palang Merah Indonesia (PMI) unit kampus, memiliki tugas yang tidak mudah dan memiliki tantangan tersendiri tentunya. Hal tersebut disampaikan pihak PMI Kota Cirebon, dalam acara pelantikan pengurus baru KSR PMI unit Institut Mahardika Jumat, 06 September 2024.
Staf Palang Merah Indonesia Kota Cirebon Atikah, S.Pd mengungkapkan, menjadi bagian dari KSR Unit Kampus memiliki tantangan yang sangat besar dan tidak mudah, karena teman-teman itu punya tugas sebagai seorang mahasiswa, tentunya akan ada waktu yang bentrok saat ada tugas dari PMI Kota Cirebon.
“Tantangan kedepannya teman-teman di kampus ini, harus bisa mengatur waktu dengan sebaik-baiknya, yang terpenting kuliah tetap jalan dan tugas sebagai KSR juga harus tetap jalan,”pesan Atikah saat ditemui di Ruang Auditorium Sekar Kampus 1 Institut Mahardika.
Atikah menambahkan bahwa penugasan di PMI itu adalah rekam jejak yang bisa membawa nama teman-teman personal dari anggota KSR ini, akan tercatat di tingkat kota, provinsi, maupun pusat.
Atikah juga menyebutkan penugasan-penugasan dalam membantu tugas PMI Kota Cirebon selama ini, lebih dominan dari tim KSR Unit Institut Mahardika, karena sesuai dengan bidang keilmuannya dibidang kesehatan.
Sementara itu, Prosesi pelantikan KSR Unit Institut Mahardika dihadiri unsur Civitas Akademika Institut Mahardika, berlangsung khidmat dengan ditandai pembacaan SK pelantikan,dan penyerahan tali komando dari ketua KSR lama Shinta Seftiani ke Ketua KSR baru Ade Aisyah Ramadhani. Mereka akan mengemban tugas sesuai dengan tertanggal dalam SK tertanggal 5 September 2024 sampai dengan 5 September 2025.
Tampak hadir juga sejumlah pimpinan seperti Wakil Rektor 1 Nonok Karlina, M.Kep., Sp.Kep.MB, Wakil Rektor II Andinna Ananda Yusuff, M.M dan Pembina UKM KSR PMI Institut Mahardika Ns. Dwiyanti Purbasari, M.Kep.
Wakil Rektor 1 Nonok Karlina, M.Kep., Sp.Kep.MB dalam sambutnnya mewakili Rektor Institut Mahardika, Dr. Hj. Yani Kamasturyani, S.K.M., M.H. Kes berpesan kepada pengurus KSR PMI Unit Institut Mahardika yang dilantik semoga bisa menjalankan tugas, sesuai dengan yang diamanahkan.
“Tetap semangat, jaga nama baik kampus, dan profesional dalam menjalankan tugas sebagai mitra PMI Kota Cirebon,”pesannya.
Ketua KSR PMI Unit Institut Mahardika, Shinta Seftiani dalam sambutannya menyampaikan, pihaknya mengucapkan selamat kepada Ketua KSR PMI Unit Institut Mahardika terpilih, masih banyak program belum terlaksana, karena masih angkatan baru.
“Belum terlaksananya program bisa menjadi bahan evaluasi bagi angkatan kedua untuk lebih baik lagi, kami berpesan untuk bisa melaksanakan tugas dengan baik lagi, dapat saling merangkul dan koordinasi dengan pembina PMI Kota Cirebon,”pesan shinta.
Adapun Ketua KSR PMI Unit Institut Mahardika baru Ade Aisyah Ramadhani, menyebutkan, pihaknya mengucapkan banyak terimakasih atas kepercayaannya.
“Semoga banyak program kerja yang terlaksana kami meminta kerjasamanya dari teman-teman, pihak kampus dan PMI Kota Cirebon untuk satu tahun kedepan,”ungkap Ade.*
Tag:ketua ksr institut mahardika ade aisyah ramadhanii, ketua ksr pmi unit institut mahardika lama shinta seftiani, Korps sukarela Pmi unit institut mahardika, Palang merah indonesia (PMI) Kota Cirebon, pelantikan ksr pmi unit institut mahardika, pembina ukm ksr pmi institut mahardika dwiyanti purbasari, Rektor Institut Mahardika Yani Kamasturyani, Staf PMI Kota Cirebon Atikah, wakil rektor 1 institut mahardika nonok karlina, wakil rektor II institut mahardika Andinna Ananda Yusuff